Di Jalan AP Pettarani, Satgas 3 Gakkum Operasi Zebra Pallawa-2022 Ditlantas Polda Sulsel, Edukasi Pengendara

MAKASSAR– Hampir sepekan, pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa-2022 terlaksana penuh dengan penindakan preemtif dan preventif. Bahkan edukasi, himbauan hingga penindakan bentuk teguran dilakukan personil Ditlantas Polda Sulsel.

Kasatgas 3 Gakkum Operasi Zebra Pallawa-2022 Ditlantas Polda Sulsel, AKBP Astu Sos menjelaskan, kegiatan operasi pada hari ke 7, Minggu (9/10/22), masih tetap sama dengan hari-hari sebelumnya yakni melakukan tindakan teguran dengan humanis pada para pelanggar lalulintas yang terjaring.

“‘Dalam operasi serentak ini, kami membangun komunikasi dengan pelanggar dalam memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas Kamseltibcar Lantas), sehingga keterpaduan menjadi langkah yang dapat menunjang pelaksanaan tugas Polri,” ungkapnya.

Karena itu, kegiatan Operasi Zebra-2022, seperti instruksi Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana, dalam setiap kegiatan operasi yang akan dilaksanakan bersama pihak terkait harus mengedepankan pendekatan yang humanis.

AKBP Astu Sos kembali mengingatkan, pelaksanaan operasi menyasar pelanggar berupa:

1. Berkendara melebihi batas kecepatan.
2. Melawan arus lalu lintas.
3. Berkendara di bawah pengaruh alkohol.
4. Tidak menggunakan helm SNI
5. Tidak menggunakan sabuk pengaman. 6. Menggunakan HP saat mengemudi. 7. Pengendara dibawah umur dan tak memiliki SIM. 8. Untuk sepeda motor, berboncengan lebih dari satu orang. (*)

Ditlantas Polda Sulsel
Comments (0)
Add Comment